Presiden Jokowi ke Rusia dan Ukraina, Bawa Misi Dorong Spirit Perdamaian

- 25 Juni 2022, 21:00 WIB
Presiden Jokowi ke Rusia dan Ukraina, Bawa Misi Dorong Spirit Perdamaian
Presiden Jokowi ke Rusia dan Ukraina, Bawa Misi Dorong Spirit Perdamaian /

Menteri Luar Negeri (Menlu), Retno LP Marsudi, mengatakan, Presiden Jokowi di Jerman akan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G7 yang diketuai Jerman.

Pertemuan KTT G7 itu akan berlangsung di Elmau, tanggal 26-27 Juni 2022.

“Beberapa negara non G7 atau disebut G7 Partner Countries yang mendapatkan undangan untuk hadir dalam KTT G7 adalah Indonesia, India, Senegal, Argentina, dan Afrika Selatan,” ungkap Retno, Rabu, 22 Juni 2022.

Baca Juga: Contoh Teks Sambutan Ketua Panitia Singkat Padat dan Inspiratif, Cocok untuk Acara Perpisahan dan Pengajian

Lalu, salah satu isu yang akan dibahas dalam G7 Summit for Partner Countries itu adalah tentang masalah pangan.

Akhir-akhir ini isu yang menjadi perhatian dunia yakni persoalan pangan, energi, dan keuangan yang terdampak pandemi Covid-19 dan konflik antara Rusia dan Ukraina.

“Pandemi Covid-19 berdampak pada ekonomi dunia. Dan, di tengah upaya pemulihan ekonomi, terjadi perang di Ukraina. Meskipun perang terjadi di Ukraina, namun dampaknya dirasakan oleh seluruh dunia. Kita semua paham posisi Ukraina dan Rusia dalam rantai pasok pangan dan energi global,” tutur Retno.

Dalam KKT G7 itu juga Presiden Jokowi dijadwalkan mengadakan pertemuan bilateral dengan sejumlah pemimpin negara G7 dan negara undangan lainnya.

“Permintaan pertemuan bilateral banyak sekali diterima oleh Bapak Presiden dan tentunya semaksimal mungkin akan diatur,” kata Retno.

Seusai di Jerman, Presiden Jokowi direncanakan mengunjungi Kiev, Ukraina, dan Moskow, Rusia.

Halaman:

Editor: Khoirul Umam

Sumber: Setkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah