Kisah Pelacur Yang Hanya Memberi Minum Anjing Tapi Bisa Masuk Surga

- 14 September 2021, 13:11 WIB
Ustadz Adi Hidayat ungkap amalan sederhana yang memberikan pahala setara kebaikan 500 tahun.
Ustadz Adi Hidayat ungkap amalan sederhana yang memberikan pahala setara kebaikan 500 tahun. /Tangkap layar dari akun Instagram/@adihidayatofficial

 

SUMENEP NEWS – Sering sekali guru-guru kita menjelaskan tentang sejarah pelacur yang masuk surga. Ada kiai yang masuk neraka sebab ulahnya kalah diajak setan.

Ada penjahat (bajingan) yang rela bertaubat untuk berhenti dari perbuatannya yang sering membunuh orang. Dan banyak sekali hikmat di balik orang-orang yang husnul khatimah.

Dari beberapa kasus itulah kita sebagai umat Islam bisa mengambil pelajaran dan bisa paham akan perbedaan dalam kehidupan sesungguhnya. Tergantung hati dan amal kebaikan kita seperti apa. Tuhan justru lebih tahu isi hati dan usaha kita. Bahkan Rahman Rahim Tuhan lebih besar dari hamba-Nya.

Baca Juga: Doa Agar Punya Anak Sholeh dan Sholehah Dalam Al Quran Baik Arab, Latin dan Artinya

Maka jangan sekali-kali kita menvonis jelek kepada orang demi terhambatnya ia melakukan perubahan baik. Berikut penjelasan menarik dari ustaz Adi Hidayat tentang perempuan pelacur yang masuk surga.

Dalam kesepatan terakhir, Ustaz Adi Hidayat menjelaskan tentang sebuah hadits beliau mengatakan, “seorang pelacur memberikan air, minuman kepada seekor anjing.”

“Ketika diberikan itu tiba-tiba keluar firmanNya, dengan segala keikhlasannya dia masuk ke dalam surga,” kata Ustadz Adi Hidayat, seperti dilansir PortalJember.com hari Selasa tanggal 14 September 2021 dari YouTube Kajian Islam Podcast yang diunggah 8 Desember 2018 berjudul "Seorang Pelacur Masuk Surga Setelah Memberi Minum Anjing, Ustadz Adi Hidayat: Padahal Hewan itu Najis"

Baca Juga: Bacaan Doa Agar Hujan Berhenti dan Cuaca Cerah Baik Arab, Latin dan Terjemahan Bahasa Indonesia

“Jangan salah baca, nanti kalau salah baca nanti ‘Oo jadi pelcur saja masuk surga, cukup cari anjing, kasih minum masuk surga,” sambungnya.

Halaman:

Editor: Saiful Bahri

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x