Gempa Bumi 3,9 M Guncang Batuputih Sumenep, BMKG Sebut Tak Ada Korban

- 12 Mei 2022, 13:07 WIB
Bencana alam gempa bumi terjadi di laut Madura tepatnya di Kecamatan Batuputih, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur/ilustrasi
Bencana alam gempa bumi terjadi di laut Madura tepatnya di Kecamatan Batuputih, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur/ilustrasi /Pixabay/Tumisu

 

SUMENEP NEWS - Bencana alam gempa bumi terjadi di laut Madura tepatnya di Kecamatan Batuputih, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, pada Kamis, (12/05/2022) sekitar pukul 00.45 WIB.

Berdasarkan rilis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Gempa bumi tersebut terjadi di Lintang Selatan dan 113.99 Bujur Timur dengan kekuatan 3,9 Magnitudo (M).

“#Gempa Mag:3.9, 12-Mei-22 00:43:03 WIB, Lok:6.89 LS, 113.99 BT (Pusat gempa berada di darat 21 km timur laut Sumenep), Kedlmn:10 Km Dirasakan (MMI) II-III Sumenep #BMKG,” tulis BMKG.

Guncangan gempa tersebut berada di titik pusat pada jarak 21 KM Timur Laut Sumenep dengan kedalaman 10 KM.

Menurut keterangan Kepala Stasiun BMKG Meteorologi Kelas III Kalianget, Sumenep, Usman Kholid, menyampaikan bahwa berdasarkan dampak yang digambarkan oleh peta tingkat guncangan, gempa bumi tersebut dirasakan oleh sejumlah masyarakat Kecamatan Batuputih.

Baca Juga: Prediksi Laga SEA Games Indonesia Vs Filipina 13 Mei 2022 pukul 16.00 WIB

"Berdasarkan laporan masyarkat gempa bumi dirasakan langsung di wilayah Kecamatan Batuputih," ujarnya.

Ditanyakan apakah berpotensi ada gempa susulan seperti yang diisukan oleh sejumlah masyarakat setempat, Usman Kholid mengaku bahwa kabar tersebut tidak benar adanya.

Halaman:

Editor: Sauqi Romdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x