Gunung Krakatau meletus- Inilah Sejarah Meletusnya Krakatau yang Paling Dahsyat

- 9 Juni 2022, 20:11 WIB
Krakatau, Sejarah Letusan 1883 yang Tsunaminya Hingga ke Selat Inggris
Krakatau, Sejarah Letusan 1883 yang Tsunaminya Hingga ke Selat Inggris /JG/MAHARNI/ESDM.GO.ID

Sejarah letusan Krakatau yang merupakan kejadian terbesar terjadi pada 27 Agustus 1883.

Letusan Krakatau saat itu mengeluarkan rempah vulkanik bervolume 18 km3.

Menimbulkan gelombang pasang atau tsunami di sepanjang pantai barat Banten dan Lampung, dengan ketinggian ombak 30 m.

Letusan Krakatau dan dampak tsunaminya pada 27 Agustus 1883 itu menyapu 297 kota kecil dan menewaskan 36.417 jiwa.

Di Sumatera bagian selatan, diperkirakan 2.000 orang tewas terkena abu panas.

Dilansir dari esdm.go.id, pada letusan besar Krakatau tahun 416 SM, menyebabkan tsunami dan terjadinya kaldera.

Lalu, beberapa letusan berikutnya terjadi mulai abad ke-3 hingga abad ke-17, yang diikuti dengan pertumbuhan kerucut Rakata, Danan dan Perbuatan.

Kegiatan vulkanik tersebut berhenti pada tahun 1681.

Baca Juga: Lirik Sholawat Ilahilas Tulil Firdaus Karya Abu Nawas, yang di Baca Ketika Selesai Sholat Jumat

Setelah kurang lebih 200 tahun tak ada aktivitas vulkanik, Krakatau kembali memperlihatkan kegiatannya yang diawali dari beberapa letusan Gunung Danan dan Gunung Perbuatan.

Halaman:

Editor: Khoirul Umam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah