9 Kecerdasan Manusia Menurut Teori Howard Gardner, Kamu yang Mana?

- 25 Juni 2022, 22:19 WIB
Simak sembilan jenis kecerdasan ganda yang dikembangkan Dr. Howard Gardner, mulai dari penalaran logis hingga kinestetik tubuh.*
Simak sembilan jenis kecerdasan ganda yang dikembangkan Dr. Howard Gardner, mulai dari penalaran logis hingga kinestetik tubuh.* /Pixabay/Geralt

Kemampuan spasial-visual Si Kecil dapat diasah dengan menggambar, melukis, membangun sesuatu, bermain warna, bermain puzzle, dan bermain lilin-lilinan, serta bermain mengulang-ngulang tontonan kreativitas di di HP.

Kemampuan spasial-visual dimiliki oleh arsitek, pelukis, seniman, dan desainer.

Penelitian menunjukkan bahwa, anak yang dilatih untuk mengembangkan spasial-visual memiliki kemampuan mengingat (memori) dan penalaran logika yang baik, dan sangat dibutuhkan di mana saja.

4. Kecerdasan kinestetik-jasmani


Kecerdasan ini melibatkan kemampuan dalam koordinasi anggota tubuh dan keseimbangan. Anak yang memiliki kecerdasan ini senang melakukan berbagai aktivitas fisik, seperti naik sepeda, menari, atau olahraga. Ia juga mungkin merasa sulit duduk diam dalam waktu lama dan mudah bosan. Itu yang menjadikan anak tidak betah saat di rumah.

Pembaca bisa membantu mengajari kecakapan ini dengan memasukkan anak kamu ke dalam les tari, klub olahraga, mengajaknya bermain lempar dan tangkap benda, melatihnya menjaga keseimbangan saat berjalan, atau mengajaknya bermain teater di sekolah.

5. Kecerdasan musikal


Tidak hanya dapat memainkan alat musik atau mendengarkan lagu. Mereka yang memiliki kecerdasan ini juga mampu memahami dan membuat melodi, irama, nada, vibrasi, suara, dan ketukan menjadi sebuah musik.

Kecerdasan musikal dapat diasah dengan memberi anak berbagai pilihan jenis musik, menganalisis perbedaan suara orang dalam berbicara, mendengarkan suara alam, atau bermain menciptakan lagu.

6. Kecerdasan intrapersonal

Halaman:

Editor: Saiful Bahri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah