30 SOAL DAN JAWABAN OSN Informatika 2023 PDF, Yuk Latihan Pada Kisi Kisi Pembahasan Ini

- 31 Maret 2023, 13:50 WIB
kisi kisi latihan soal dan kunci jawaban OSN Informatika 2023 PDF dan word yang sering muncul pada lembaran soal dan mudah
kisi kisi latihan soal dan kunci jawaban OSN Informatika 2023 PDF dan word yang sering muncul pada lembaran soal dan mudah /pexels.com / Tima Miroshnichenko/

SUMENEP NEWS - Inilah kisi kisi latihan soal dan kunci jawaban OSN Informatika 2023 PDF untuk para siswa yang akan berkompetisi pada tahun ini.

Dapatkan kisi kisi pembahasan pada soal dan jawaban OSN Informatika 2023 PDF yang akan disajikan secara lengkap dan terbaru.

Adapun soal dan jawaban OSN Informatika 2023 PDF sudah disediakan untuk para siswa yang hendak belajar pada kisi kisi yang akan keluar.

Baca Juga: 50 SOAL DAN JAWABAN Cerdas Cermat Pesantren Kilat Ramadhan 2023 PDF Mulai Termudah dan Tersulit

Jelang kompetisi OSN ini, tentu banyak siswa yang mencari kisi kisi soal dan jawaban OSN Informatika 2023 untuk bahan belajar.

Pada soal dan jawaban OSN Informatika 2023 ini bisa diconvert dalam PDF untuk bahan belajar di rumah atau diskusi di sekolah.

Berikut ini contoh kisi kisi latihan soal dan kunci jawaban OSN Informatika 2023 secara lengkap dan terbaru pada hari ini.

Baca Juga: KISI KISI TES WAWASAN KEBANGSAAN Paskibraka 2023, Yuk Simak Soal dan Jawaban Latihan Ini

OSN Informatika 2023

1. Perhatikan operasi logika berikut!

P = ((not A) and B) or (((not C) or D) and E)
Q = ((not A) or B) and (((not C) and (not D) ) or (not E))
R = P and Q
Jika nilai A = True, B = True, C = True, D = True, dan E = False, tentukan nilai P, Q
dan R berturut-turut?
A. P=False, Q= True, R= False
B. P=False, Q= False, R= False
C. P=True, Q= True, R= True
D. P=True, Q= False, R= False
E. P=False, Q= True, R= True

Jawaban: A


2. Dalam pemilihan Ketua Asosiasi Bebek, terdapat sekitar 120 bebek yang akan melakukan voting dengan tiga kandidat ketua yaitu Kwak, Kwik, dan Kwek. Dalam pemilihan ini, setiap bebek boleh tidak melakukan voting atau melakukan voting ke lebih dari satu kandidat.

Diketahui bahwa ada 65 bebek yang memilih Kwak, 45 bebek memilih Kwik, dan 42 bebek yang memilih Kwek. Kemudian diketahui juga bahwa ada 20 bebek yang memilih Kwak dan Kwik sekaligus, 25 bebek memilih Kwak dan Kwek sekaligus, dan 15 bebek yang memilih Kwik dan Kwek sekaligus.

Secara aturan jika bebek memilih hanya satu kandidat maka seluruh suara bulat (nilai 3) akan diberikan kepada kandidat tersebut, jika bebek memilih lebih dari satu kandidat maka suara bulat (nilai 3) akan dibagi rata sebanyak kandidat yang dipilih.

Kandidat yang mendapatkan suara terbesar pertama, kedua dan ketiga berturut-turut akan menjadi Ketua, Wakil Ketua dan Sekretaris. Manakah pernyataan berikut yang benar?
A. Kwak akan menjadi Wakil Ketua.
B. Kwik akan menjadi Sekretaris
C. Kwek akan menjadi Sekretaris
D. Kwik akan menjadi Ketua.
E. Kwek akan menjadi Wakil Ketua.

Jawaban: C

3. Jika n adalah bilangan bulat positif yang memenuhi persamaan 7????4−3????2−4 = 11????4−3????2−4 berapakah digit terakhir dari nilai ????2022

A. 2
B. 4
C. 8
D. 0
E. 6

Jawaban: B


4. Berapakah nilai digit terakhir dari 762575 × 126179?
A. 1
B. 3
C. 5
D. 9
E. 7

Baca Juga: CONTOH SOAL DAN JAWABAN tes Intelegensi Umum Paskibraka 2023 PDF

Jawaban: D

5. Diketahui ada enam kota A, B, C, D, E, dan F sebagai berikut:

 

 

 

Dua kota dikatakan terhubung jika ada jalan (divisualisasikan sebagai garis) yang menghubungkan keduanya dengan jarak dalam kilometer. Pak Dengklek ditugasi untuk memasang kabel internet di atas beberapa jalan yang ada sedemikian sehingga setiap kota bisa terhubung baik secara langsung maupun tidak langsung (melalui kota lainnya). Berapa panjang kabel minimal yang harus disiapkan oleh Pak Dengklek?
A. 25
B. 27
C. 29
D. 32
E. 33

Jawaban: B

6. Diketahui 8 buah kota dengan label 0, 1, 2, ..., 7 yang masing-masing terhubung dengan sebuah jalan. Setiap jalan bersifat satu arah.

 

 

 

Diketahui pula waktu tempuh dari satu kota ke kota yang lain melalui masing-masing jalan sesuai dengan nilai yang ditunjukkan pada masing-masing jalur penghubung (dalam satuan jam). Waktu tempuh antara dua buah kota didefinisikan sebagai nilai terkecil dari total waktu tempuh jalan-jalan yang harus dilewati untuk berpindah dari satu kota ke kota lainnya. Misalnya, waktu tempuh dari 2 ke 7 adalah 3, karena kita dapat melalui jalur 2→ 3 (waktu tempuh = 2) dan jalur 3→7 (waktu tempuh = 1),sehingga total = 2 + 1 = 3, dan tidak ada jalur lain dari 2 ke 7 yang memiliki total waktu tempuh < 3. Kota manakah yang waktu tempuhnya dari 0 paling besar?
A. 3
B. 4
C. 5
D. 6
E. 7

Jawaban: B

7. Pak Dengklek sedang membuat program sederhana yang bisa menggambar sebuah bangun ruang dari masukan sebuah string yang terdiri dari huruf-huruf “T”, “U”, “B”, “S”. Setiap membaca satu karakter pada string, program akan menggambar sebuah garis dengan panjang 1 cm yang terhubung dengan garis sebelumnya yang digambar dengan ketentua sebagai berikut:
• Jika terbaca karakter T, maka program akan menggambar garis dengan arah
dari kiri ke kanan.
• Jika terbaca karakter U, maka program akan menggambar garis dengan arah
dari bawah ke atas.
• Jika terbaca karakter B, maka program akan menggambar garis dengan arah
dari kanan ke kiri.
• Jika terbaca karakter S, maka program akan menggambar garis dengan arah
dari atas ke bawah.
Berikut adalah dua contoh hasil gambar dari program yang dibuat Pak Dengklek
dengan masukan sebuah string.

 Baca Juga: 30 Soal dan Jawaban SNBT 2023 PDF Pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, dan Umum

 

 

Jika diperhatikan meskipun masukan string berbeda, gambar yang dihasilkan bentuknya sama hanya berbeda pada rotasinya saja. Manakah diantara string berikutyang menghasilkan gambar dengan bentuk yang sama dengan string TTTSBSTTSBBBUBUU.
A. TTTSTSBSBBUTUBBU
B. BBBUTUBBUTTTTSSS
C. TTTSTSSBBBUTUBBU
D. TTTSSBUBSBUUTTTS
E. SSTSBBBUTUBBUTTT

Jawaban: C

8. Tahun ini Pak Dengklek ditunjuk menjadi ketua panitia Olimpiade Internasional Bebek (OIB). Untuk memberikan pengalaman kepada bebek-bebeknya, Pak Dengklek berencana memilih 10 dari 15 bebek yang dimilikinya untuk menjadi peserta. Tentunya kita tahu bahwa di antara 15 bebek tersebut, ada empat bebek kesayangan Pak Dengklek, yaitu Kwak, Kwik, Kwek dan Kwok. Kwak dan Kwik harus dipilih untuk menjadi peserta lomba karena keduanya yang paling pintar. Sedangkan Kwek dan Kwok tidak bisa dipilih sebab saat ini sedang sakit. Ada berapa banyak cara memilih bebek-bebek sebagai peserta OIB?
A. 303
B. 286
C. 196
D. 165
E. 120

Jawaban: D


9. Pak Dengklek akan kembali ke kotanya dari Yogyakarta setelah meninjau lokasi yang akan digunakan untuk Olimpiade Internasional Bebek (OIB). Dia membawa oleh-oleh dari Yogyakarta untuk ketiga bebeknya yaitu Kwak, Kwik, dan Kwek. Tapi sayangnya dia hanya mendapatkan jatah 20 kg bagasi, jika barang bawaannya melebihi dari jatah, Pak Dengklek harus membayar biaya tambahan untuk berat sisanya. Masing-masing oleh-oleh memiliki berat tertentu. Gabungan oleh-oleh untuk Kwak dan Kwik jika ditimbang memiliki berat 13 kg. Gabungan oleh-oleh untuk Kwak dan Kwek jika ditimbang memiliki berat 21 kg. Gabungan oleh-oleh untuk Kwik dan Kwek jika ditimbang memiliki berat 32 kg. Berapakah tambahan berat bagasi yang harus dibayar Pak Dengklek?
A. 13
B. 33
C. 14
D. 46
E. 66

Jawaban: A


10. Pak Dengklek mengumpulkan sejumlah bebek, satu diantaranya adalah Kwak. Mereka diminta untuk berbaris secara memanjang ke samping. Pak Dengklek ingin mengetes kemampuan bebeknya dengan menyebutkan sebuah angka mulai dari bebek paling kiri sampai bebek paling kanan dengan urutan angka 1, 4, 7, 10, 13, … dan saat giliran Kwak, dia menyebutkan angka 46. Proses ini diulangi mulai dari bebek paling kanan sampai bebek paling kiri dengan urutan angka 1, 6, 11, 16, … dan saat giliran Kwak, dia menyebutkan angka 46 lagi. Berapakah jumlah bebek yang ada dalam barisan?
A. 23
B. 24
C. 25
D. 26
E. 27

Jawaban: C


11. Jika diketahui bahwa:
(1+3+5+⋯+????)+(1+3+5+⋯+????)=(1+3+5+⋯+51)
Berapakah nilai a+b?
A. 34
B. 66
C. 57
D. 43
E. 45

Jawaban: B

12. Perhatikan papan berikut!

 

 

 

Kwak dan Kwek sedang bermain di atas papan tersebut. Permainan dilakukan secara bergiliran dimulai dari Kwak. Dalam satu giliran, seekor bebek dapat bergerak ke kiri 1 langkah, atau bergerak ke kanan 1 atau 2 langkah. Tentu saja seekor bebek tidak boleh menempati posisi bebek lain maupun melompatinya. Seekor bebek dikatakan kalah ketika tidak dapat bergerak pada saat gilirannya. Jika kedua bebek bermain secara optimal, siapakah yang akan menang?
A. Kwak
B. Kwek
C. Tidak dapat ditentukan
D. Permainan tidak akan selesai
E. Semua jawaban di atas salah

Jawaban: B

 

 13. Perhatikan bentuk berikut!

13. Perhatikan bentuk berikut!

 

 

 

 

Apabila dibuat 5 garis lurus, berapa maksimal potongan yang terbentuk?
A. 6
B. 19
C. 20
D. 26
E. 32

Jawaban: D

Baca Juga: MATEMATIKA, AKIDAH AKHLAK DAN FIQIH, Contoh Soal dan Jawaban Pretes PPG Kemenag 2023 PDF Gratis


14. Di akhir pekan ini Pak Dengklek mendapatkan 5 email dari Koleganya yang harus dia baca satu persatu sesuai dengan aturan berikut:
• Email Pak Adi akan dibaca paling akhir
• Email Pak Budi akan dibaca lebih dahulu sebelum email Pak Adi, tetapi bukan email yang pertama kali dibaca.
• Email Pak Carli dan Pak Dudung dibacakan secara berurutan antara Email Pak Eman dan Pak Budi
Email siapakah yang pertama kali dibaca oleh Pak Dengklek?
A. Pak Adi
B. Pak Budi
C. Pak Carli
D. Pak Dudung
E. Pak Eman

Jawaban: E

15. Pak Dengklek akan mengadakan pesta untuk memperingati hari kemerdekaan di lingkungan RT/RW-nya. Pesta ini rencananya akan mengundang 100 orang warganya. Dalam rangka menyiapkan jamuan yang sesuai untuk para tamu, pak Dengklek telah mensurvei preferensi setiap warganya terhadap 3 jenis alternatif makanan, yaitu: kue apem, bakso atau cendol. Hasil survei menunjukkan: 20 orang suka makan apem, 30 orang suka makan bakso, dan 45 orang suka cendol, 5 orang suka apem dan bakso, 6 orang suka bakso dan cendol, 1 orang saja yang suka apem dan cendol, dan satu orang juga yang suka ketiga-tiganya. Berapakah orang yang tidak suka ketiga jenis makanan tersebut?
Jawaban:126 {tuliskan jawaban dalam bentuk ANGKA saja}.

16. Berapakah nilai dari 20222000 × 100! (mod 707)? (dimana n! = n × (n-1) × (n-2) … × 2 × 1, sedangkan x (mod y) berarti sisa bagi dari x dengan y dengan nilai antara 0 sampai y - 1):
Jawaban: 504 {tuliskan jawaban dalam bentuk ANGKA saja}.

17. Pada suatu hari terjadi percakapan antara Kwek dan Kwok menggunakan bahasa bebek:
• “Waak wik wak” kata Kwek, yang artinya “hari ini belajar online”.
• “Waak wik wuk kwik” kata Kwok, yang artinya “kemarin juga belajar online”.
• “Nwuk wik wuk” kata Kwek meralat pernyataan Kwok, yang artinya “kemarin belajar tatap muka”.
• Kwok kemudian bertanya “mwuk?” yang artinya “besok?”.
• Kwek membalas dengan yakin, “Nwuk wik mwuk kwik.”
Apa arti kalimat yang diucapkan Kwek pada akhir percakapan di atas?
Jawaban: besok juga belajar tatap muka {tuliskan jawaban dalam bentuk HURUF KECIL saja}

18. Perhatikan potongan program berikut!

int main(){
int A, B, C;
cin >> A >> B >> C;
B = A - B; C = A - C; A = B + C;
cout << (A+B)*C <<endl;
return 0;
}

Berapakah keluaran dari program di atas apabila inputnya 11 6 7?
Jawaban: 56 {tuliskan jawaban dalam bentuk ANGKA saja}

19. Perhatikan potongan program berikut!

int main(){
int A, B, C, D;
cin >> A >> B >> C >> D;
if (A>=B){
if (A>=C){
if (A>=D){
cout <<D<<endl;
}else{
cout <<A<<endl;
}
}else{
if (C>=D){
cout <<D<<endl;
}else{
cout <<C<<endl;
}
}
}else{
if (B>=C){
if (B>=D){
cout <<D<<endl;
}else{
cout <<B<<endl;
}
}else{
if (C>=D){
cout <<D<<endl;
}else{
cout <<C<<endl;
}
}
}
return 0;
}

Berapakah keluaran dari program di atas apabila inputnya 89 78 100 105?
Jawaban: 100 {tuliskan jawaban dalam bentuk ANGKA saja}

20. Perhatikan potongan program berikut!

char x[11]={'I','N','F','O','R','M','A','T','I','K','A'};
for (int i=0; i<11; i++){
x[i] = x[13-(i+3)];
x[13-(i+3)] = x[10-i];
x[10-i] = x[i];
}
cout <<x<<endl;

Jika potongan program dijalankan, seperti apa nilai outputnya?
Jawaban: AKITAMATIKA {tuliskan jawaban dalam HURUF KAPITAL saja}

Demikian kisi kisi latihan soal dan kunci jawaban OSN Informatika 2023 PDF dan word yang sering muncul pada lembaran soal dan mudah.

Artikel ini tayang sebelumnya di Media Temanggung dengan judul 20 Soal OSN Informatika 2022, Kisi-Kisi dan Kunci Jawaban Pasti Benar Siap Lolos Seleksi

Editor: Sauqi Romdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x