5 Tips Perjalanan Mudik yang Aman dan Menyenangkan bagi Ibu Hamil

- 29 Maret 2024, 14:00 WIB
Jelang lebaran, mudik menjadi tradisi di Indonesia
Jelang lebaran, mudik menjadi tradisi di Indonesia /Antaranews / Adiwinata Solihin/

Hindari menggunakan celana yang memiliki karet dan menekan bagian perut karena akan membuat Ibu sesak dan perut terasa tak nyaman. Pilihlah pakaian yang longgar, menyerap keringat, dan membuat Ibu merasa nyaman ketika memakainya.

Baca Juga: 5 Tips Mengelola THR agar Setelah Hari Raya Idul Fitri Tetap Memiliki Uang

4. Persiapkan keperluan pribadi

Pastikan untuk membawa berbagai keperluan pribadi Ibu. Jika akan menghabiskan waktu yang cukup lama di perjalanan, Ibu dapat membawa pakaian ganti, bantal dan juga keperluan mandi. Sebaiknya, kenakan pakaian longgar agar nyaman selama perjalanan.

5. Bawalah obat-obatan

Jika Ibu berencana bepergian selama masa kehamilan, jangan lupakan berbagai obat-obatan yang mungkin diperlukan. Obat mual merupakan salah satu yang perlu dipersiapkan, terutama jika Ibu rentan terhadap mabuk perjalanan. Namun hati-hati, pilih obat mual yang aman dikonsumsi selama kehamilan.

Ibu juga dapat membawa obat mual alami seperti air lemon, permen mint, atau makanan asam. Lihat selengkapnya yuk daftar obat mual alami untuk ibu hamil.

Selain obat mual, persiapkan juga obat untuk gangguan saluran pencernaan yang lain –seperti obat diare dan perut kembung. Hindari makanan yang terlalu asam, pedas, atau yang tidak terjamin kebersihannya untuk mencegah gangguan pencernaan yang tidak diinginkan.

Baca Juga: JUMAT BERKAH! 51 Kode voucher Shopee 29 Maret: Ekstra Free Ongkir+Ekstra Cashback 

***

Halaman:

Editor: Ahmad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah