Jenguk Syafi’i Maarif, Jokowi: Alhamdulillah, Buya Sehat wal Afiat

- 27 Maret 2022, 22:16 WIB
Presiden Jokowi saat menjenguk mantan ketua PP Muhammadiyah Buya Safi'i Ma'arif di Sleman DI Yogyakarta
Presiden Jokowi saat menjenguk mantan ketua PP Muhammadiyah Buya Safi'i Ma'arif di Sleman DI Yogyakarta /Twitter/@jokowi/

 

SUMENEP NEWS – Di sela agendanya di Sleman, Yogyakarta, Presiden Jokowi berkesempatan menjenguk mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Ahmad Syafi’i Maarif, Sabtu, 26 Maret 2022.

 

Lama tak muncul di hadapan publik, sebelumnya Buya Syafi’i Maarif dikabarkan sakit, dan sempat dirawat di RS PKU Muhammadiyah Gamping, Sleman.

 

Saat tiba di kediaman Syafi’i Maarif di Desa Nogortirto, Kecamatan Gamping, Sleman, sekira pukul 11.26 WIB, Jokowi disambut Ketua Umum PP Muhammdiyah, Haedar Nashir.

Baca Juga: Fajar Rian Juara Swiss Open 2022, Ganda Putra Harumkan Nama Indonesia

Sebagaimana dilansir dari prsoloraya.pikiran-rakyat.com, Jokowi menyatakan kegembiraannya melihat kondisi Syafi’i Maarif yang membaik.

 

“Alhamdulillah, Buya Syafi’i Maarif berada dalam keadaan sehat wal afiat,” kata Jokowi.

Halaman:

Editor: Khoirul Umam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah