Contoh Kata Sambutan Wali Murid pada Acara Perpisahan, Cocok untuk SD, SMP dan SMA

16 Juni 2022, 09:13 WIB
Ilustrasi kumpulan contoh teks kata sambutan wali murid dalam acara perpisahan kelulusan sekolah tahun 2022. /Pexels.com/Gezer Amorim 

SUMENEP NEWS – Simak contoh kata sambutan wali murid pada acara perpisahan, cocok untuk SD, SMP dan SMP.

Umumnya, wali murid mendapat kesempatan dalam menyampaikan sambutan sepatah dua patah dalam acara perpisahan putra-putrinya, baik dalam jenjang SD, SMP maupun SMA.

Kata sambutan perpisahan yang akan disampaikan di depan wali murid dan pihak sekolah harus dipersiapkan agar berjalan dengan lancar.

Berikut adalah contoh kata sambutan dalam perpisahan untuk wali murid yang mudah dan menarik sebagai salah-satu bahan persiapan.

Baca Juga: Teks Takbir Pendek Idul Adha 2022 Lengkap Arab, Latin, dan Artinya

Simak kata sambutan bagi wali murid dalam acara perpisahan baik SD, SMP maupun SMA.

Contoh kata sambutan wali murid di bawah ini mencakup beberapa hal yang patut disampaikan oleh wali murid kepada pihak sekolah yang telah berjasa mendidik putra-putrinya dengan sabar.

Adapun beberapa hal yang patut disampaikan wali murid kepada guru dan pihak sekolah dalam sambutannya berupa ucapan terimaksih atas jasa-jasanya yang telah mendidik putra putrinya dengan penuh kesabaran dan ketabahan.

Adapun contoh kata sambutan wali murid pada acara perpisahan adalah sebagai berikut.

Baca Juga: Susunan Acara MC Perpisahan Sekolah SD SMP dan SMA Dibaca Oleh Pembawa Acara

Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh

Bismillahirrahmanirrahim

Alhamdulillahirobbil alamin washolatu wassalamu ala asrofil ambiyai wal mursalin syyidina wa maulana Muhammadin wa ala alihi wa ashabihi ajma'in amma ba'du.

Pertama, mari kita bersykur kepada Allah subhanahuwata'ala, karena telah menganugerahi nikmat kesehatan, sehingga pada hari yang berbahagia ini kita dapat berkumpul bersama dalam acara perpisahan SD/SMP/SMA..(nama Lembaga pendidikan)

Shalawat beriring salam, semoga tetap terlimpah curahkan ke hadirat Baginda Nabi Muhammad SAW, dengan ucapan allahumma sholli ala sayyidina Muhammad.

Baca Juga: Susunan Acara MC Perpisahan Sekolah SD SMP dan SMA Dibaca Oleh Pembawa Acara

Bapak/Ibu hadirin yang saya hormai, di sini saya hendak menyampaikan beberapa hal mewakili orang tua atau wali murid.

Pertama, saya mengucapkan terima kasih dan merasa terhormat sekali karena diber kepercayaan untuk mewakili wali murid kelas ... SD/SMP/SMA...(nama Lembaga pendidikan)

Hal pertama dan utama yang ingin saya sampaikan di sini adalah ucapan terima kasih yang sedalam-dalamnya dan setulus-tulusnya, kepada bapak/ibu guru yang selama ini telah mendidik anak kami.

Saya menyadari dan mengetahui betul bagaimana perjuangan para guru dalam mendidik murid.

Baca Juga: KUMPULAN Twibbon Happy Graduation atau Wisuda 2022 PNG dan JPG Desain Terbaru, Unduh Di sini!

Hal ini, terutama bisa saya rasakan sendiri, ketika harus mendampingi anak belajar di rumah saat pembelajaran daring karena pandemi Covid-19 kemarin.

Dibutuhkan kesabaran, semangat, dan keikhlasan yang begitu besar dalam mendidik siswa/siswi anak-anak kami.

Maka dari itu sekali lagi saya mewakili para wali murid, dengan segala kerendahan hati, ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak/Ibu dewan guru sekalian.

Kami tidak bisa membalas jasa bapak/ibu guru. Hanya doa tulus yang bisa kami panjatkan, semoga bapak/ibu guru selalu diberi kesehatan, kelancaran rezeki, dan selalu dalam perlindungan dari Allah subhanahu wa ta'ala..

Baca Juga: Reshuffle Kabinet: Jokowi Lantik 2 Menteri, Salah Satunya Mantan Panglima TNI

Kemudian, kami mohon maaf apabila selama menjalani pendidikan di sini, anak-anak kami ada banyak kesalahan, entah dari kata-kata atau perbuatan yang mungkin membuat hati bapak/ibu guru kurang berkenan.

Di sini, mewakili putra/putri kami, kami haturkan permohonan maaf yang sedalam-dalamnya.

Kemudian, di kesempatan ini, saya juga memohon doa dari bapak/ibu guru, agar selalu mendoakan putra/putri kami, agar bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang selanjutnya dengan baik.

Terakhir, saya mewakili seluruh wali murid, mendoakan semoga sekolah..(nama Lembaga pendidikan).. semakin maju, dan bisa terus melahirkan anak-anak berprestasi yang memberikan manfaat kepada masyarakat, bangsa, dan negara.

Baca Juga: Pesantren Khilafatul Muslimin Tidak Terdaftar di Kemenag, Polda Metro Jaya: 30 Sekolah Terafiliasi Khilafatul

Demikian yang bisa saya sampaikan. Terima kasih atas segala perhatian dan mohon maaf atas segala kekurangan.

Wallahul Muwaffiq ila Aqwamit Tharieq

Wassalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh

Itulah contoh kata sambutan wali murid dalam acara perpisahan putra-putrinya baik di jenjang SD, SMP maupun SMA.***

Editor: Khoirul Umam

Sumber: Portal Kudus

Tags

Terkini

Terpopuler