Doa Mustajab Melunasi Hutang Sebesar Gunung Menurut Syekh Ali Jaber, Lakukan Amalan Ini!

28 Oktober 2021, 13:00 WIB
Doa dan amalan untuk melunasi hutang sebesar gunung dan sulit menurut Syekh Ali Jaber dengan membaca dari doa yang diamalkan oleh Rasulullah /Tangkapan layar youtube.com / Syekh Ali Jaber

SUMENEP NEWS - Berikut ini doa dan amalan untuk melunasi hutang sebesar gunung menurut Syekh Ali Jaber.

Syekh Ali Jaber memberikan doa dan amalan untuk ummat Islam yang kesulitan membayar hutang atau sudah sebesar gunung.

Ulama Syekh Ali Jaber menyarankan untuk tetap beribadah dan memohon kepada Allah agar dimudahkan untuk dilunasi hutangnya.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber: Beri Makan Semut Setiap Pagi Maka Maka Derajatnya Akan Tinggi di Sisi Allah

Persoalan hutang memang kerap kali membuat semua orang mengeluh kesusahan karena tidak bisa dilunasinya.

Selain ikhtiar dhohir, seperti bekerja untuk mencari uang agar dilunasi hutangnya juga ada ikhtiar batin.

Ikhtiar batin inilah yakni beribadah atau memohon kepada Allah sang pemberi rezeki dari yang tidak disangka sangka.

Baca Juga: Bacaan Doa Ketika Mimpi Buruk agar Tidak Menjadi Kenyataan Menurut Syekh Ali Jaber

Dikutip dari Portal Jember berjudul "Utang Menumpuk Bisa Terlunasi dengan Baca Doa Ini Sebelum Tidur Kata Syekh Ali JaberDoa ini bukan hanya sekedar memudahkan dalam melunasi hutang, namun permasalah yang bersifat duniawi bisa dimudahkan dengan doa ini.

Sebelum membacakan doa ini Syekh Ali Jaber sarankan untuk mendirikan sholat 2 rakaat atau sholat witir.

Setelah itu, bayangkan segala yang menjadi beban baik itu hutang, jodoh, dan kecemasan lainnya, renungkan bahwa tiada tempat meminta selain Allah SWT yang akan memberinya.

Doa yang dimaksud Syekh Ali Jaber adalah sebagai berikut.

"Hasbunallah wanikmal wakil," kata Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: Rajin Sholat Tapi Masuk Neraka dan Disiksa? Simak Penjelasan Ulama Syekh Ali Jaber

Baca doa ini setelah merenungkan segala yang menjadi beban, rasakan, nikmati, hayati dan yakinkan kepada Allah SWT.

"Semakin tinggi yakin, semakin cepat selesaikan hajatnya (Keinginannya)," kata Syekh Ali Jaber.

Mintalah kepada Allah SWT dengan penuh harapan, seperti anak kecil yang menangis kepada ibunya.

Teruslah baca doa ini sebelum tidur, insyaallah segala apa yang membelenggu hidup termasuk utang akan dipermudah jalannya oleh Allah SWT.*** (Melli Angareni/Portal Jember)

Editor: Sauqi Romdani

Sumber: Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler