Bawa Satu Peleton Pasukan, CBP-KPP Gapura Hadiri Harlah Ke-59 di Larangan

- 30 Oktober 2023, 21:54 WIB
Bawa Satu Peleton Pasukan, CBP-KPP Gapura Hadiri Harlah Ke-59 di Larangan
Bawa Satu Peleton Pasukan, CBP-KPP Gapura Hadiri Harlah Ke-59 di Larangan /Dok. Sumenep News /

SUMENEP NEWS - Dewan Koordinasi Anak Cabang (DKAC) Corps Brigade Pembangunan (CBP) dan Korps Pelajar Putri (KPP) Kec. Gapura membawa satu peleton pasukannya hadiri malam puncak Harlah Ke-59 CBP-KPP di Kec. Larangan, Kabupaten Pamekasan.

Acara tersebut dilaksanakan pada Senin Malam, 30 Oktober 2023 berlangsung sekitar pukul pukul 19.00 bertempat di lapangan MWC NU Larangan, pasukan berserangam orange hitam tersebut dipimpin langsung oleh Komandan DKAC CBP dan KPP Gapura.

Sementara itu Komandan CBP Gapura Hamdani menyampaikan bahwa pihaknya akan terus melakukan upaya dalam rangka membangun jejaring di tatanan CBP-KPP Koorda Madura.

Baca Juga: Perayaan Hari Jadi ke-754 Kabupaten Sumenep Hadirkan Pesta Budaya

"Ini adalah komitmen kami dalam rangka mengupayakan untuk terus membangun jejaring dan kolaborasi di tatanan CBP-KPP khususnya Koorda Madura, karena dengan begini kita akan sama-sama belajar dan mengenal satu sama lain. Apa yang kurang dari Gapura mungkin bisa dibenahi karena terinspirasi dari DKAC di wilayah lain, begitu pula apa yang menjadi kelebihan kami di Gapura akan terus dieksplorasi," jar pria yang akrab disapa Ndan Cam ini.***

Editor: Ahmad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah