Lagi, Bekas Galian C Ilegal di Pulau Sapudi Sumenep Telan Korban

- 17 Maret 2023, 17:56 WIB
Proses evakuasi korban yang nyemplung di lokasi bekas galian C
Proses evakuasi korban yang nyemplung di lokasi bekas galian C /Sumenep News/

Namun beruntung, diantara kedua temannya tersebut bisa diselamatkan. Karena, sebelum mobil yang dinaiki tersebut nyemplung ke jurang bekas galian C, mereka berhasil melompat.

Baca Juga: Siapa Olvah Alhamid? Putri Papua Ini Kampanyekan Anies Baswedan Jadi Presiden 2024 di Ka'bah

"Dua temannya berhasil diselamatkan, namun satu orang mengalami patah tulang," ungkapnya.

M Hasan melanjutkan, saat ini lokasi galian C yang menimpa korban tersebut sudah diberi garis police line.

Dikonfirmasi terpisah, Kanit Reskrim Polsek Nonggunong, Dedi membenarkan atas kejadian tersebut. Menurut dia, lokasi kejadian tersebut saat ini sudah diberi garis police line dan korban berhasil dievakuasi.

"Iyah mas benar, kejadiannya sudah kemarin, korban sudah dievakuasi dan sudah dimakamkan oleh keluarganya," tukasnya.

Baca Juga: LINK Nonton dan Download Drakor Taxi Driver 2 episode 7 sub Indo Tayang Malam Ini

Informasi yang dihimpun media ini, galian C ilegal di Pulau Sapudi Sumenep semakin marak. Bahkan kedalamannya pun dinilai sangat membahayakan warga sekitar.

Sebelumnya, Galian C dengan kedalaman kurang lebih 12 meter yang letaknya di Desa Gendang Timur, Kecamatan Gayam, juga menelan korban jiwa sebanyak dua orang.

Halaman:

Editor: Sauqi Romdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x