KISAH WALI! Karomah Habib Muhammad Alex Alhamid yang Jarang Orang Ketahui,

7 Oktober 2023, 14:42 WIB
kisah karomah Habib Muhammad Alex Alhamid yang jarang ketahui kini sudah viral di media sosial lantaran fotonya dijadikan story WAi/Dok. Instagram @muhibbin Akhir Zaman /

SUMENEP NEWS - Inilah kisah karomah Habib Muhammad Alex Alhamid yang jarang ketahui kini sudah viral di media sosial lantaran fotonya dijadikan story WA.

Banyak mencari mengenai karomah wali Habib Muhammad Alex Alhamid, sosok kiai dan ulama asal Probolinggo tersebut.

Ada dua karomah Habib Muhammad Alex Alhamid yang bisa Anda ketahui dan baca secara lengkapnya.

Baca Juga: 3 Alasan Share Foto Habib Muhammad Alex Alhamid ke Medsos, Nomor 3 Banyak Orang Salah Paham

Kisah karomah Habib Muhammad Alex Alhamid ini tidak lepas dari berbagai aktivitas yang tidak masuk akal namun ternyata menjadi kenyataan.

Diberitakan sebelumnya, ada pesan WhastApp dengan menampilkan foto Habib Muhammad Alex Alhamid baik di mobil atau lainnya.

Dalam captionnya disebutkan jika siapapun yang memasangkan foto Habib Muhammad Alex Alhamid distory WA akan didoakan keberkahan.

Baca Juga: Foto Habib Muhammad Alex Alhamid Viral di WhatsApp: Mitos dan Kepercayaan Masyarakat?

 

"Beliau Al-Habib Muhammad (Alex) bin Muhammad Shodiq bin Al Arif Billah Al Habib Husein (Brain) bin Hadi Al Hamid"

"Beliau dikenal ahlul kasyaf dan seorang habib dengan doanya yang maqbul. Beliau mengamatkan untuk memasangkan foto beliau di media sosial kita. Beliau mendoakan keberakahan bagi siapa saja yang memasang fotonya."

Disebutkan lain, jika ada yang memasangkan fotonya berlatar mobil, maka dioakan mendapatkan mobil. Allahu A'lam.

Dikutip dari akun Facebook Chairus Sholeh mengutip dari YouTube Santrena Aba, bahwanyaAl-Habib Muhammad (Alex) bin Muhammad Shodiq bin Al-'Arif Billah Al-Habib Husein (Brani) bin Hadi Al-Hamid, (Probolinggo).

Baca Juga: Siapa Habib Alex Al Hamid? Profil dan Biodata Keturunan Nabi Yang Fotonya Viral Dijadikan Story WA

Beliau saat ini sedang viral karena mengamanatkan kepada semua orang untuk memasang foto beliau di sosial media kita masing-masing, dan beliau kemudian mendoakan keberkahan bagi siapa saja yang memasang fotonya tersebut.

Dengan demikian, saat ini banyak sekali orang yang memasang foto Al Habib Muhammad Alex tersebut di berbagai media sosial yang dijadikan sebagai unggahan yang cukup bermanfaat bagi kita yang semoga doanya beliau bisa terkabulkan.

Salah satu karomah beliau seperti yang diceritakan oleh seseorang sebagai berikut,

Baca Juga: KAROMAH WALI Habib Luthfi Bin Yahya Diberi Cincin oleh Rasulullah di Madinah

1. MENGETAHUI MASA YANG AKAN DATANG

Waktu saya masih muda pernah habib Alex bercerita kepada saya, bahwasannya rumah saya nantinya akan ada di pinggir jalan menghadap ke Utara. Dengan izin Allah benar apa adanya, Rumah saya berada di pinggir jalan dan menghadap Utara, padahal sebelumnya saya tidak pernah tau itu.... Subhanallah

Cerita yang lain, Waktu saya sedang jalan jalan bersama beliau, (Habib Alex) saat itu ada orang tua sedang duduk di depan rumahnya. Lalu kemudian habib bilang kepada saya,
"Yi cepat kamu sungkem sama mertuamu itu," Sambil mendorong saya.

Dengan heran saya berkata kepada beliau. "Jangan bib.. malu saya, dia seorang ustad (Namanya ust Halili)"... dan kodarullah saya benar2 menjadi menantu orang itu setalah beberapa tahun kemudian....... Subhanallah

Baca Juga: LINK Download Foto Habib Muhammad Alex Alhamid Mudah, Praktis Sekali Dalam Hitungan Detik Saja

2. JALAN-JALAN MENCARI ORANG TIDUR

Suatu Ketikab jika ada kegiatan pengajian dan hiburan, habib Alex selalu mengajak saya untuk menonton. Tapi saya heran, ketika sampai ke tempat acara tersebut malah habib membawa saya mondar-mandir menyusuri jalan dan tidak menonton pengajian itu. Sayapun heran.

Akhirnya saya berkata pada habib.  "Bib ayo kalau kita mau nonton acara bib."  Lalu habib pun Menjawab.. "Gak usah... ayo kita jalan-jalam cari orang tidur!"

Dengan hati yang penuh tanda tanya, Saya pun ikut apa kata beliau. Dan waktu itu benar sekali setiap pedagang kaki lima yang sedang tidur, (karena tidak laku dagangannya karena sepi pengunjung mungkin).

Setiap pedagang kaki lima tersebut, habib memberinya uang satu persatu dengan jumlah yang terbilang banyak pada masanya. Subhanallah.

Baca Juga: Karomah Wali! Kisah KH Hasyim Asy'ari Saat Melawan Penjajah Belanda, Inspirasi Anak Muda di Era Digital

***

Editor: Sauqi Romdani

Tags

Terkini

Terpopuler