Bangun Generasi Pendamai, SMK Bakti Karya Parigi Luluskan 14 Siswa Multikultural 2023

- 26 Mei 2023, 07:20 WIB
Bangun Generasi Pendamai, SMK Bakti Karya Parigi Luluskan 14 Siswa Multikultural
Bangun Generasi Pendamai, SMK Bakti Karya Parigi Luluskan 14 Siswa Multikultural /Nur Aziz/Nur Aziz / DOc. SMK Bakti Karya Parigi

SUMENEP NEWS - SMK Bakti Karya Parigi (SBK) merupakan salah satu lembaga pendidikan kejuruan yang berada di Kabupaten Pangandaran. Uniknya, siswa yang bersekolah di SBK memiliki latar belakang yang berbeda-beda, termasuk bahasa, agama, suku yang berbeda. Mereka menjadi Indonesia yang sesungguhnya dalam satu atap lembaga pendidikan yang cukup sederhana.

Bukan hanya itu, SBK dibangung oleh publik sehingga SBK ini milik publik dengan memberikan beasiswa penuh selama 3 tahun masa pendidikan.

Beasiswa tersebut meliputi akomodasi, transportasi hingga biaya pendidikan. SBK terbuka untuk siapa saja yang mau sharing, berkolaborasi dalam hal apapun.

Sebanyak 14 siswa angkatan ke 5 program beasiswa kelas multikultural berhasil menyelesaikan masa pendidikan selama 3 tahun, mereka lulus dengan peran yang cukup besar, yaitu menjadi “Peace Worker”. Harapannya lulusan dari program kelas multikultural ini bisa menjadi agen perdamaian dimanapun dan kapanpun.

Gelar Pamit Sebelum Pamit

Salah satu agenda tahunan di SMK Bakti Karya Parigi (SBK) adalah menggelar “Gelar Pamit”. Acara yang sangat sakral sekali karena siswa-siswa yang lulus dari SBK dinobatkan menjadi agen perdamaian.

Gelar pamit yang diselenggarakan pada Selasa, 23 Mei 2023 di Kampus SMK Bakti Karya Parigi berhasil digelar dengan penuh makna. Suka dan duka menjadi satu, mereka sangat senang berhasil menempuh pendidikan selama 3 tahun, dukanya mereka harus berpisah dengan keluarga besar yang beragam.

Gelar pamit yang dihadiri oleh berbagai pihak, tamu undangan, orang tua / wali siswa, serta perwakilan alumni ikut menyaksikan prosesi pelepasan siswa kelas multikultural angkatan ke 5. SBK sudah meluluskan sebanyak 5 angkatan kelas multikultural, dan sering mendapatkan apresiasi dari publik.

Adapun tema yang diangkat “Tumbuh Tangguh dan Tulus Menjadi Pribadi yang Berdikari”. Tema ini untuk menghantarkan siswa yang lulus agar menjadi pribadi yang tangguh dalam hal apapun, serta berdikari dari segala jeratan.

Maka dari itu, harapan berbagai pihak lulusan yang lulus tahun sekarang. Selamat telah menempuh pendidikan, semoga bisa diimplementasikan dalam kegiatan sehari-hari.

Halaman:

Editor: Sauqi Romdani

Sumber: Wawancara Eksklusif


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x