Teks Sambutan Acara Perpisahan SD dari Perwakilan Murid, Singkat, Padat dan Jelas

22 Mei 2023, 18:41 WIB
Link download PDF contoh sambutan acara perpisahan SD dari perwakilan murid atau siswa secara singkat, pendek dan jelas dan menyentuh hati /pixabay/

SUMENEP NEWS Contoh sambutan acara perpisahan SD dari perwakilan murid secara singkat, pendek dan jelas.

Dapatkan teks sambutan apresiasi kepada guru dan wali kelas pada acara perpisahan SD yang disampaikan oleh murid atau siswa.

Bisa convert dalam PDF sambutan singkat dan pendek perpisahan kelas 6 SD dari murid untuk semua guru.

Baca Juga: Contoh Teks MC Pembawa Acara untuk Perpisahan TK Singkat beserta Susunan Acaranya

Dalam acara perpisahan kelas 6 SD ini, ada satu orang yakni perwakilan murid yang memberikan sambutan kepada guru.

Sambutan ini dari siswa sebagai bentuk ucapan terima kasih atas ilmu dan dedikasi yang sudah diberikan.

Hingga akhirnya, permohonan pamit dari sekolah untuk melanjutkan jenjang ke tingkat yang lebih tinggi.

Baca Juga: Lirik Lagu Endank Soekamti untuk Acara Perpisahan Sekolah 2023, Langsung Bikin Nangis

Teks sambutan dari perwakilan murid untuk acara perpisahan kelas 6 SD

Assalamu ’alaikum wa rohmatullohi wa barokatuh

Yang terhormat bapak/ibu kepala sekolah....
Yang terhormat Bapak dan Ibu Guru terutama Bapak ……
Yang terhormat Bapak ibu Wali Murid serta teman-temanku yang saya cintai

Alhamdulillah, puji dan syukur selalu kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang senantiasa melimpahkah karunia dan rahmatnya kepada kita semua sehingga kita dapat berkumpul di hari yang cerah ini tanpa ada kekurangan atau halangan apapun, untuk mengikuti acara perpisahan wisuda dari adik-adik kelas 6 SD.....

Adapun sholawat serta salam selalu kita curahkan kepada suri tauladan kita, idola kita, kecintaan kita, nabi besar Nabi Muhammad serta para keluarga dan sahabatnya. Mudah mudahan kita semuanya mendapatkan syafaatnya di hari akhir. Amin.

Baca Juga: LENGKAP! Susunan Acara Perpisahan Sekolah TK dan SD, Jangan ada yang Terlewat!

Hadirin hadirat yang berbahagia.

Sebelumnya izinkan dan perkenankanlah saya salah satu perwakilan muriddari SD...... untuk menyampaikan sepatah dua patah kata salam perpisahan kepada bapak/ibu guru dan teman-teman.

Seperti yang kita ketahui bahwa sebentar lagi kita harus berpisah dengan sekolah tercinta yang menjadi tempat belajar dan berosialisasi kita selama 6 tahun ini. Bapak dan ibu guru yang setiap hari mengajar pun, tidak akan bertemu lagi dengan kita murid. Kita juga tidak akan menyandar gelar anak-anak namun, sudah akan beranjak remaja.

Kita akan masuk ke jenjang pendidikan berikutnya yaitu sekolah menengah pertama atau SMP. Bapak dan ibu guru yang saya cintai terima kasih atas ilmu yang kalian ajarkan kepada kami. Bapak dan ibu tak kenal lelah membimbing kami agar menjadi mengerti.

Terimakasih kepada teman-temanku, selama 6 tahun kita bersama sungguh kenangan setiap hari tidak akan pernah saya lupakan. Terima kasih pula kepada bapak dan ibu kandung kami yang selalu mengajari kami untuk displin dalam sekolah.

Baca Juga: TERKESAN MENARIK! Ini 5 Contoh Tema Perpisahan Sekolah, Membuat Tak Ingin Melupakan

Demikian sepatah dua patah kata yang dapat saya sampaikan, apabila terdapat banyak kekeliruan, kesalahan, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya.

Wassalamu ’alaikum wa rohmatullohi wa barokatuh.***

Editor: Sauqi Romdani

Tags

Terkini

Terpopuler