Musim Haji 2022: Disiapkan Hotel Isolasi bagi Jemaah Terpapar Covid-19

- 12 Juni 2022, 20:45 WIB
Musim Haji 2022: Disiapkan Hotel Isolasi bagi Jemaah Terpapar Covid-19
Musim Haji 2022: Disiapkan Hotel Isolasi bagi Jemaah Terpapar Covid-19 /

SUMENEP NEWS – Musim haji 2022 Panitia Penyelenggaraan Haji Indonesia (PPIH) telah menyiapkan hotel isolasi bagi jemaah yang terpapar Covid-19 selama di Arab Saudi.

Hotel isolasi untuk jemaah haji Indonesia 2022 yang terpapar Covid-19 itu disediakan di Mekah dan Madinah.

Hal tersebut sebagai langkah mitigasi PPIH untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 kepada jemaah lainnya selama pelaksanaan ibadah haji 2022.

Disitat dari kemenag.go.id, Kepala Bidang Sistem Informasi dan Komputerasi Haji Terpadu (SISKOHAT) PPIH Arab Saudi 1443 H/2022 M di Mekah, Hasan, mengatakan.

Baca Juga: BARU! Link Download Game Cars Fast as Lightning versi Android dan IOS

“Tahun ini pertama kali kami sediakan hotel isolasi, hotel tersebut diperuntukkan bagi jemaah yang positif Covid-19 tapi tidak bergejala dengan kapasitas untuk 1000 jemaah atau 1 persen dari total jemaah haji tahun ini.”

Menurut Hasan, di musim haji 2022 ini, selain hotel isolasi tersebut, PPIH juga menyiapkan skema asuransi kesehatan bagi jemaah terpapar Covid-19 yang bergejala.

Seiring dengan pelonggaran pemakaian masker di Arab Saudi, namun Hasan meminta jemaah haji tetap menjaga protokol kesehatan.

Baca Juga: Game Cars Fast as Lightning Dihapus dari PlayStore, Ini Link Alternatif Downloadnya

Halaman:

Editor: Khoirul Umam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah