Betulkah Tribun Sirkuit Formula E Ambruk? Ini Penjesannya

29 Mei 2022, 17:00 WIB
Betulkah Tribun Sirkuit Formula E Ambruk? Ini Penjesannya /

SUMENEP NEWS-Kejadian mengejutkan tersebut terjadi pada Jumat malam, 27 Mei 2022.

Foto ambruknya atap tribun Sirkuit Formula E ini beredar di media sosial maupun media berita. Kejadian ini masih menjadi praduga apa penyebab atap tribun itu roboh.


Salah satu atap tribun di Sirkuit Formula E, Ancol, Jakarta Pusat roboh pada Jumat 27 Mei 2022 malam.

Ambruknya atap tribun sirkuit Formula E tersebut menyita banyak perhatian warganet.

Bahkan akun Twitter @rifki*** menyinggung kejadian tersebut akibat sponsor dari perusahaan Bir.

Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP Mugello Italia 29 Mei 2022 Pukul 19.00 WIB

"Ambrolnya atap mungkin azab akibat memperbolehkan perusahaan bir sebagai sponsor," cuitnya dikutip dari pedeomantangerang.com


Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro), Widi Amanasto telah membenarkan adanya insiden robohnya atap tribun.

Ia mengungkapkan bahwa atapnya hanya roboh sebagian saja.

"Iya sebagian atapnya saja, tribun yang dalam kondisi konstruksi," kata Widi Amanasto, yang dikutip dari PMJNEWS.

ia juga mengatakan bahwa tidak ada korban jiwa dalam insiden bencana alam tersebut.

"Alhamdulilah nggak ada (korban), ini (robohnya atap tribun) ditangani tim FEO,"

Baca Juga: Jadwal Link Live Streaming MotoGP Mugello Italia 29 Mei 2022

Polda metro jaya melakukan penyelidikan atas amburuknya atap tribun Formola E yang ambruk.

“Jadi bener adanya, ambruknya itu tidak ada korban jiwa,” ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Zulpan sebagaimana yang dikutip oleh Kabar Besuki dari PMJNEWS, 29 Mei 2022.

Polda metro Jaya mengatakan tentang ambruknya Tribun Formola E saat ini masih dalam tahap penyelidikan.

Baca Juga: Klaim Kode Redeem ML 29 Mei 2022 Terbaru dan Terlengkap, Ambil Skin Gratis di Sini Yuk!

“penyebab masih dalam penyelidikan. Penyebabnya itu kan sementara ini karena angin kencang karena hujan yang semalam itu,” lanjutnya.

Pihak Polda metro Jaya melalui Kombes Zulpan menyarankan untuk lebih memperhatikan aspek keselamatan kepada panitia.***

 

 

 

Editor: Khoirul Umam

Tags

Terkini

Terpopuler