Fakta atau Hoaks! Pelantun Dangdut Soimah Dikabarkan Meninggal Dunia Karena Kecelakaan Lalu Lintas?

3 Februari 2022, 20:33 WIB
Cek Fakta kabar pelantung dangdut Soimah dikabarkan meninggal dunia karena kecelakaan maut di jalan raya atau lalu lintas. /Tangkap layar/YouTube Seputar Berita

SUMENEP NEWS - Cek Fakta kabar pelantung dangdut Soimah dikabarkan meninggal dunia karena kecelakaan maut di jalan raya atau lalu lintas.

Benarkah penyanyi dangdut Soimah dikabarkan meninggal dunia atau tutup usia insiden kecelakaan.

Hingga kini, banyak netizen bertanya tanya mengenai kabar penyanyi dangdut Soimah diduga meninggal dunia.

Dapatkan penjelasan mengenai kabar viral tersebut yang tersebar di media sosial hari ini.

Baca Juga: Hoax atau Fakta! Said Aqil Siradj Dikabarkan Keturunan PKI? Simak Penjelasan Lengkapnya

Kabar tersebut tersiari di laman YouTube Barran Dilan Dua dengan judul “!! INNALILL4HI !! K3C3L4KAAN MAUT, SOHIMAH MENINGG4L DUN4” yang diunggah pada Senin, 31 Januari 2022.

Selain itu, dalam video tersebut terdapat thumbnail video yang memperlihatkan sebuah foto Soimah dan foto mobil yang sudah hancur.

Mobil tersebut diduga milik penyanyi dangdut Soimah karena kecelakaan maut.

Bahkan, terdapat narasi thumbnail sebagai berikut:

Baca Juga: CEK FAKTA! Habib Bahar Dikabarkan Meninggal Dunia atau Tutup Usia, Simak Penjelasannya

“Innalilahi wainna ilaihirajiun..

AL4MI KECELAK44N M4UT

Dikutip dari Portal Nganjuk berjudul "Cek Fakta: Soimah Dikabarkan Meninggal Dunia karena Kecelakaan Maut? Cek Faktanya"  Vidio yang mengabarkan Soimah meninggal dunia akibat kecelakaan maut tersebut sudah ditonton lebih dari 71 Ribu kali ditonton.

Sontak kabar Soimah meninggal dunia akibat kecelakaan maut tersebut membuat heboh publik.

Lantas benarkah kabar Soimah meninggal dunia akibat kecelakaan maut tersebut benar? Berikut ulasanya.

Setelah ditelusuri Tim Portalnganjuk.com, klaim yang menyebutkan Soimah meninggal dunia akibat kecelakaan maut adalah tidak benar.

Baca Juga: CEK FAKTA! Artis Irfan Hakim Dikabarkan Meninggal Dunia dan Menuliskan Surat Wasiat, Benarkah?

Faktanya, tidak ada informasi yang resmi dan valid mengai klaim tersebut.

Dalam vidio yang berdurasi 3 menit 5 detik tersebut tidak terkadung informasi yang ditulis dijudul vidio maupun narasi thumbnail vidio tersebut.

Diketahui thumbnail vidio tersebut hanyalah foto hasil editan belaka.

Dari penelusuran diatas dapat disimpulkan bahwa klaim yang mengabarkan Soimah meninggal dunia akibat kecelakaan maut tersebut tidaklah benar alias hoaks.*** (Christian Rangga Bagaskara/Portal Nganjuk)

Editor: Saiful Bahri

Sumber: Portal Nganjuk

Tags

Terkini

Terpopuler