Resep Cake Madu Tahu Sutra, Camilan Kue Paling Sehat Jelang Buka Puasa Asyura 10 Muharram

- 28 Juli 2023, 10:13 WIB
cake madu tahu sutra
cake madu tahu sutra /tangkapan layar/Instagram @cookingwithhel

SUMENEP NEWS - Inilah cara membuat dan resep bahan cake madu tahu sutra cocok jadi semilan saat buka puasa Asyura 10 Muharram.

Yuk simak bahan dan resep yang dibutuhkan untuk membuat cake madu tahu sutra yang paling enak tenang.

Adapun panduan membuat cake madu tahu sutra sudah disediakan bahan bahannya untuk Anda semua.

Baca Juga: LARIS CUY! Resep Membuat Pie Buah Paling Nikmat untuk Jualan Kecil Kecilan di Jember

Nama Makanan: Cake Madu Tahu Sutra

Bahan :

- 175 gram tepung terigu

- 25 gram coklat bubuk

- 50 ml madu

- 50 ml susu kental manis

- 200 gram mentega

- 1/2 sdt vanilli

- 175 gram tepung gula

- 6 butir telur

- 50 gram tahu cina/tahu sutra dipotong kotak kecil

- 50 gram dark cooking coklat, dipotong-potong

Baca Juga: 5 Contoh Kalimat Basis Ketahanan Pangan, Ternyata Begini Arti di KBBI

Cara Membuat:

1. Ayak tepung terigu dan coklat bubuk. Sisihkan.

2. Campur madu dan susu kental manis, sisihkan.

3. Kocok mentega, vanilli dan tepung gula sampai lembut. Masukkan telur satu persatu sambil dikocok.

4. Tambahkan campuran tepung dan campuran madu bergantian sambil diaduk rata. Masukkan campuran tahu dan coklat. !Aduk rata.

5. Tuang ke dalam loyang persegi 22 cm yang telah dioles margarin dan dialas kertas roti. Oven sampai matang.

6. Setelah dingin, potong-potong lalu sajikan dengan dihias taburan tepung gula.

***

Editor: Sauqi Romdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah