Lengkap! Bacaan Niat dan Doa Berkurban Untuk Diri Sendiri dan Mewakili Orang Lain Arab, Latin dan Artinya

- 15 Juni 2024, 20:26 WIB
 Berikut adalah bacaan niat dan doa berkurban arab, latin dan artinya untuk diri sendiri dan diwakili oleh orang lain
Berikut adalah bacaan niat dan doa berkurban arab, latin dan artinya untuk diri sendiri dan diwakili oleh orang lain /Dok. Sumenepnews.com

SUMENEP NEWS - Berikut adalah bacaan niat dan doa berkurban arab, latin dan artinya. Bagi umat Islam yang mampu, menunaikan ibadah kurban merupakan kewajiban yang mulia.

Ibadah kurban dilakukan pada Hari Raya Idul Adha, tepatnya pada tanggal 10-13 Dzulhijjah. Niat kurban merupakan hal penting dalam menjalankan ibadah kurban. Niat ini melambangkan kesungguhan dan ketaatan seorang muslim dalam menjalankan perintah Allah SWT.

Niat kurban dapat dibaca dalam hati maupun dilafalkan saat proses penyembelihan hewan kurban. Yang terpenting adalah niat tersebut tulus dan murni karena Allah SWT.

 Baca Juga: 30 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha Bahasa Indonesia 2024 untuk Keluarga, Sahabat dan Teman Sebaya

Niat Berkurban untuk Diri Sendiri

نويت أن أاضحي للهِ تَعَالى

Nawaitu al-udhiyata bi syaatin lillahi ta'ala

Artinya:

"Saya niat berkurban untuk diri sendiri karena Allah ta'ala."

Niat Berkurban untuk Mewakili Orang lain

Ibadah kurban tidak hanya dilakukan untuk diri sendiri, tetapi juga dapat dilakukan untuk mewakili orang lain. Hal ini menunjukkan bahwa kurban merupakan wujud kepedulian dan kasih sayang terhadap sesama.

Halaman:

Editor: Sauqi Romdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah