8 Tips Jitu! Tingkatkan Skill ini Untuk Menambah Penghasilan dan Bersaing di Era Digital

- 8 Februari 2024, 20:49 WIB
Tingkatkan Skill ini Untuk Menambah Penghasilan dan Bersaing di Era Digital/ilustrasi
Tingkatkan Skill ini Untuk Menambah Penghasilan dan Bersaing di Era Digital/ilustrasi /

SUMENEP NEWS - Era digital adalah istilah untuk periode waktu dalam sejarah umat manusia yang ditandai oleh penggunaan teknologi digital secara luas untuk membuat, menyimpan, dan memproses informasi.

Era ini mulai berkembang pada akhir abad ke-20, dengan penemuan dan penyebaran teknologi seperti komputer pribadi, Internet, dan perangkat seluler.

Semakin maju perkembangan teknologi saat ini, semakin luas juga cara informasi berkembang. Era digital mampu meningkatkan penghasilan dan pendapatan secara finansial.

Baca Juga: Perbandingan Realme 7 vs Samsung Galaxy M51, Cek Harga dan Spesifikasi Ponsel Sebelum Kamu Beli

Era digital merupakan suatu kesempatan untuk membentuk kualitas kehidupan yang lebih baik dengan meningkatkan pendapatan ekonomi di lingkungan masyarakat.

Berikut adalah beberapa skill utama yang penting dan harus dikuasai untuk menambah penghasilan dan pendapatan ekonomi dalam era digital sebagaimana dikutip dari bdkjakarta.kemenag.com:

  1. Literasi digital, kemampuan untuk memahami, menggunakan, dan berpartisipasi dalam dunia digital dengan efektif. Ini mencakup pemahaman tentang teknologi, perangkat lunak, perangkat keras, serta etika dan keamanan digital.
  2. Keterampilan komputer, harus bisa menggunakan perangkat lunak dan perangkat keras komputer seperti pemahaman dasar tentang pengoperasian sistem operasi, penggunaan aplikasi produktivitas (Ms. Office, adobe, corel), serta keterampilan dasar pemrograman.
  3. Keterampilan komunikasi digital, pola berkomunikasi secara efektif menggunakan media digital seperti email, pesan teks, chat online, dan media sosial. Ini juga meliputi kemampuan untuk menulis dengan jelas dan berkomunikasi secara efektif dalam lingkungan digital.
  4. Analisis data, kemampuan untuk mengumpulkan, menganalisis, dan menginterpretasikan data dengan menggunakan alat dan teknik analisis yang tepat. Ini mencakup pemahaman tentang statistik dasar, penggunaan perangkat lunak analisis data, dan interpretasi hasil analisis.
  5. Kreativitas dan Inovasi, cara berpikir kreatif, menemukan solusi baru, dan menghasilkan ide-ide inovatif dalam konteks digital. Ini termasuk kemampuan untuk merancang dan mengembangkan konten digital yang menarik dan berarti.
  6. Keterampilan penyelesaian masalah, kemampuan ini berfungsi untuk mengidentifikasi, menganalisis, dan menyelesaikan masalah dalam konteks digital. Ini meliputi kemampuan untuk menggunakan alat dan teknologi untuk mengatasi tantangan yang kompleks.
  7. Keterampilan manajemen waktu, memiliki kemampuan untuk mengatur waktu dan sumber daya dengan efektif, serta mengelola proyek secara efisien dalam lingkungan digital.
  8. Kemampuan belajar secara mandiri atau otodidak, kita semua harus untuk terus belajar dan mengembangkan keterampilan baru sesuai dengan perkembangan teknologi dan kebutuhan pasar.

Menguasai kemampuan atau skill di atas akan membantu seseorang untuk sukses dalam berbagai bidang dan bersaing di era digital yang terus berkembang pesat.

 

Editor: Sauqi Romdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x